Senin 26 Jul 2021 13:45 WIB

Kota Madinah Sousse Penjaga Garis Pantai

Madinah Sousse awalnya merupakan kompleks pertahanan.

Rep: Ratna Ajeng Tedjomukti/ Red: Agung Sasongko
Sudut Kota Medina Sousse
Foto: istimewa
Sudut Kota Medina Sousse

IHRAM.CO.ID, Seperti halnya kota-kota dalam peradaban Islam yang berada di garis pantai, Madinah Sousse awalnya merupakan kompleks pertahanan. Kota ini merupakan warisah bersejarah Dinasti Qarawiyin sekaligus ibu kota pertama Tunisia.

Pada abad kedelapan sekelompok ribat di tempatkan di sana, sebuah komunitas pertapa yang didedikasikan untuk menjaga garis pantai serta penyebaran agama Islam. Karena di masa itu emirat Aghlabid muda menghadapi dua bahaya, kekuatan maritim Bizantium dan munculnya doktrin subversif.

Baca Juga

Untuk menampung mereka dan melindungi penduduk yang bergabung dengan mereka, sedikit demi sedikit, orang-orang ini membangun benteng kecil yang dilengkapi dengan menara. Ini adalah bangunan yang sekarang dikenal sebagai Ribat, tempat belajar dan kontemplasi.

Ribat telah dipertahankan utuh. Berdiri menghadap ke laut, sangat mirip dengan kastil timur kecil yang dibangun pada periode yang sama di Suriah. Pagar natural diapit oleh menara bundar. Halaman persegi dikelilingi bilik untuk persediaan pelancong yang melintas dan di lantai atas. Bilik-bilik berguna untuk berzuhud dan ruang shalat.

 

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement