Selasa 09 Aug 2022 19:34 WIB

Magister Teknik Informatika Jadi Prodi Baru UMS

Proses penerimaan mahasiswa akan berlangsung sampai akhir Agustus.

Magister Teknik Informatika Jadi Prodi Baru UMS (ilustrasi).
Foto: Humas UMS
Magister Teknik Informatika Jadi Prodi Baru UMS (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,PABELAN -- Universitas Muhammadiyah (UMS) resmi menambah Program Studi Magister Teknik Informatika sesuai Surat Keputusan (SK) yang diserahkan langsung oleh Ketua Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VI Jawa Tengah. Penyerahan tersebut berlangsung di Gedung Auditorium Muh. Djazman UMS. Sabtu, (6/8/2022).

Rektor UMS, Sofyan Anif mengatakan terkait izin program studi baru yang diterima oleh UMS adalah sebagai sumbangsih UMS untuk pendidikan. Selain itu, prodi tersebut juga banyak peminat serta dibutuhkan di banyak sektor. 

Baca Juga

"Prodi Magister Teknik Informatika ini cukup bergengsi dan sekarang sedang banyak dicari. Hal ini sebagai salah satu kontribusi UMS dalam bidang pendidikan untuk bangsa," kata Sofyan (6/8/2022).

Selanjutnya, Sofyan berharap kedepannya dalam bidang pengembangan Teknik Informatika, UMS siap mewadahi mulai dari program Sarjana, Pascasarjana. Dan kalau sudah saatnya nanti kita akan menambah program Doktor juga.

Sementara itu, Ketua LLDIKTI Wilayah VI, Bhimo Widyo Andok, menyampaikan di hari berbahagia ini UMS tidak hanya menambah 2 guru besar saja. Namun, UMS juga menerima SK Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Menristekdikti) No. 545/E/O/2022 untuk Magister program studi Teknik Informatika.

"Saya datang ke UMS hari ini bukan hanya untuk support pengukuhan, tetapi membawa SK program studi baru," kata Bhimo.

Ia berharap semoga dengan adanya program studi baru ini bisa dirawat dikembangkan lagi. Menurut Bhimo hal ini akan memperkuat profil UMS menjadi kampus yang unggul. 

"Dengan banyaknya program studi yang berada di UMS, dan ditambah dengan program studi baru ini dapat memperkuat barisan disiplin ilmu UMS untuk melayani masyarakat," katanya.

Disisi lain, Nurgiyatna, selaku Dekan FKI juga memberikan informasi terkait kesiapan penerimaan mahasiswa baru. Ia mengatakan bahwa proses penerimaan mahasiswa akan berlangsung sampai akhir Agustus.

"InsyaAllah, kita akan buka dan pendaftaran periode ini sampai akhir agustus 2022. Dengan tenaga pengajar S3 lulusan dalam maupun luar negeri," tambahnya.

Menurut Nurgiyatna dengan adanya penambahan program studi itu, dapat menjadi media bagi mahasiswa maupun praktisi untuk menempuh Magister. Sekaligus sebagai kesiapan UMS dalam memberikan layanan terbaik khususnya di bidang pendidikan. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement